Jumat, 14 Maret 2008


Multi Mutualis dan Grass Root

Program bundling dapat dinilai sebagai sebuah program yang multi mutualisme. Artinya dampak keuntungan bisa dirasakan oleh banyak pihak, meliputi operator, vendor ponsel, penjual ponsel, serta pembeli ponsel. Selain itu, program bundling dirasakan juga mempunyai nuansa Grass Root (program yang cukup merakyat).

Cukup banyak nilai plus yang bisa dirasakan konsumen lewat program bundling. Selain harga ponsel yang terjangkau, fitur ponsel yang kompatibel, serta banyaknya bonus tambahan. Sementara bagi operator-vendor, bundling bisa bermanfaat untuk strategi co-branding serta penghematan cost promosi.

Pelanggan harus mewaspadai syarat dan ketentuan yang berlaku dalam skema tarif murah operator seluler. Demikian pula sebelum memilih paket bundling yang akan dibeli. Calon kastamer wajib berhati-hati dan waspada sebelum menentukan pilihan. Setidaknya ada 4 hal yang harus diperhatikan oleh calon kastamer. Yaitu adanya mark-up harga oleh penjual, dukungan kualitas coverage/jaringan, after sales service, dan kondisi ponsel itu sendiri. Kami berupaya memberikan sajian berupa panduan, tips, news dan analisis terkait program bundling.
(had)

Tidak ada komentar: